BerandaDAERAHLakukan Penyuluhan Stunting, Posyandu Indrayaman sangat Apresiasi Mahasiswa UINSU

Lakukan Penyuluhan Stunting, Posyandu Indrayaman sangat Apresiasi Mahasiswa UINSU

Infokalimalang.id, Batubara – Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sumatera Utara KKN(kuliah kerja nyata) 92 bisa menjadi contoh buat mahasiswa yang akan melakukan kuliah kerja nyata di tahun berikutnya.Dalam penyuluhan tersebut disampaikan bahwa persoalan stunting sebagai masalah kesehatan nasional dan menjadi fokus utama dalam penanganan kesehatan masyarakat ini yakni meliputi calon pengantin, ibu hamil, ibu nifas, balita, dan anak di bawah usia dua tahun.
Di harapkan dari semua pihak mulai dari pemerintah sampai kesadaran keluarga dan berkolaborasi guna menemukan solusi yang tepat untuk mencegah dan menangani masalah stunting yang sedang meningkat saat ini.Jamine lubis mahasiswa universitas islam negeri sumatera utara menyampaikan giat dalam melakukan penyuluhan adalah mencoba untuk merangsang ibu-ibu posyandu bahkan perempuan-perempuan yang akan melangsung kan pernikahan untuk lebih sadar terhadap kesehatan dan peningkatan gizi. Jangan sampai lalai pada kesehatan keluarga dan anak.Kurangnya akses terhadap makanan sehat dan bergizi, asupan vitamin sampai rendahnya mineral sejak sebelum hamil, selama kehamilan dan pada 1.000 hari pertama kehidupan anak dapat menimbulkan stunting.Kegiatan penyuluhan ini dihadiri oleh ketua posyandu, pkk, sekda, mahasiswa, warga dan tamu lainnya.(F5/Tim)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Must Read

spot_img